Perbedaan Unsur, Senyawa dan Campuran Beserta Contonya

Perbedaan Unsur, Senyawa dan Campuran – Apa itu unsur? Apa itu senyawa? Apa itu Campuran? Apa saja contoh unsur? Apa itu senyawa? Apa itu campuran? Pada dasarnya perbedaan antara unsur, senyawa dan campuran dapat dilakukan dengan melihat karakteristik atau ciri-ciri unsur, ciri-ciri senyawa dan ciri-ciri campuran tersebut. Lalu, bagaimana cara mengenali ketiga objek tersebut? Pada umumnya, unsur senyawa dan campuran dapat dikenali melalui materi penyusunnya.

Ketika masih duduk di bangku sekolah tentu kita pernah diajarkan mengenai materi unsur, senyawa dan campuran. Materi ini berisi tentang pengertian unsur, pengertian senyawa, pengertian campuran, contoh unsur, contoh senyawa, dan contoh campuran. Selain itu adapula perbedaan unsur, senyawa dan campuran yang juga ikut dijelaskan. Pada umumnya, disekeliling kita terdapat berbagai macam objek yang semuanya disusun oleh materi. Apa yang dimaksud dengan materi? Materi adalah objek yang mempunyai massa dan menempati volume.

Materi yang dimaksud dalam ilmu kimia memiliki wujud berbentuk benda cair, gas dan padat. Di sekeliling kita tentu banyak sekali materi yang sering kita jumpai seperti besi, kertas, batu, kayu, air, oksigen dan lain-lain. Benda benda tersebut memiliki bentuk padat, gas ataupun cair. Nah, pada artikel kali ini, saya akan menjelaskan mengenai perbedaan unsur, senyawa dan campuran lengkap beserta contohnya. Selain itu, adapula pembahasan mengenai pengertian unsur, pengertian senyawa, pengertian campuran, contoh unsur, contoh senyawa dan contoh campuran. Untuk lebih jelasnya dapat anda simak pada ulasan di bawah ini.

Perbedaan Unsur, Senyawa dan Campuran Beserta Contohnya

Ketika mempelajari kimia tentu kita akan menemukan istilah tentang zat tunggal. Zat tunggal merupakan zat apapun yang mempunyai karakteristik sifat dan komposisi kimia yang tetap. Misalnya seperti oksigen yang termasuk zat tunggal yang tidak memiliki bau dan warna. Kemudian ada juga contoh zat tunggal yang termasuk jenis senyawa, meskipun jumlahnya tidak terlalu banyak. Maka dari itu unsur dan senyawa dapat dikategorikan sebagai kelompok zat tunggal yakni zat yang susunannya terdiri dari satu macam zat. Contohnya gula, air dan besi. Sedangkat campuran merupakan materi yang susunannya terdiri dari dua atau lebih jenis zat.

Baca juga : Contoh Senyawa Beserta Sifat dan Ciri Cirinya

Suatu objek atau benda pada dasarnya tidak hanya berbentuk gas, padat ataupun cair. Namun objek ini juga dapat dibagi ke dalam beberapa kelompok berdasarkan unsur, senyawa ataupun campuran. Maka dari itu penting sekali bagi kita untuk memahami pengertian unsur, pengertian senyawa, pengertian campuran, contoh unsur, contoh senyawa, dan contoh campuran agar bisa memahami perbedaan diantara ketiga objek tersebut.

Dibawah akan dijelaskan mengenai perbedaan unsur, senyawa dan campuran jika dilihat dari segi pengertian dan contohnya. Berikut penjelasannya.

ilustrasi unsur, senyawa dan campuran

Unsur

Unsur merupakan zat yang tidak bisa dipisahkan lagi melalui reaksi kimia biasa menjadi unsur sederhana lainnya. Unsur dengan zat yang lebih sederhana ini memang sudah tidak dapat dipisahkan lagi. Di alam semerta tentu banyak unsur yang tersedia. Bahkan beberapa ilmuan mencatat lebih dari unsur yang dimiliki oleh bumi yang telah mereka temukan.

Selain pengertian unsur, ada juga beberpa unsur yang tersedia. Unsur secara umum memang dapat dibagi menjadi beberapa macam seperti unsur semi logam, unsur logam dan unsur non logam. Berikut penjelasan lengkapnya.

  • Unsur logam yang mempunyai karakteristik berbentuk zat padat dengan titik leleh atau titik didih tinggi serta berguna untuk menghantarkan listrik dengan baik. Adapun contoh unsur logam yaitu Emas (Au), Alumunium (Al), Besi (Fe) dan Perak (Ag).
  • Unsur non logam yang mempunyai karakteristik berbentuk zat cair, gas ataupun padat serta bukan penghantar panas dan listrik yang baik. Adapun contoh pada unsur non logam yaitu Oksigen (O), Karbon (C), Hidrogen (H) dan Florin (F).
  • Unsur semi loga yang mempunyai karakteristik berbentuk zat padat, berperan sebagai isolator ketika suhu rendah, lebih rapuh teksturnya daripada unsur logam dan berperan sebagai konduktor ketika suhu tinggi. Contohnya Arsen (As) Semilogam dan Boron (B) Semilogam.

Senyawa

Perbedaan antara unsur, senyawa dan campuran tidak hanya ditinjau dari segi pengertian unsur dan contoh unsur saja. Namun ada juga pengertian senyawa dan contoh senyawa yang perlu diketahui. Beberapa unsur yang mengalami reaksi kimia pada umumnya akan membentuk senyawa. Senyawa ini dapat dipisahkan melalui reaksi kimia menjadi unsur ataupun senyawa lainnya. Senyawa dalam ilmu kimia dapat didefinisikan sebagai zat kimia murni yang berasal dari dua unsur atau beberapa unsur. Contohnya reaksi kimia untuk memisahkan senyawa H2O (air) hingga menjadi unsur penyusunnya seperti oksigen dan hidrogen.

Senyawa menurut asa pembentukannya dapat dibagi menjadi beberapa macam seperti senyawa organik dan senyawa anorganik. Asal senyawa organik adalah makhluk hidup, sedangkan asal senyawa anorganik adalah dari sumber daya mineral bumi. Berikut contoh senyawa organik seperti C2H5OH (alkohol), CH3COOH (asam asetat), CO(NH2)2 (urea) dan C12H22O11 (gula). Berikut contoh senyawa anorganik seperti H2O (air), NaCl (Natrium Klorida) dan CO2 (Karbon Dioksida).

Campuran

Untuk bisa membedakan antara unsur, senyawa dan campuran, maka kita juga perlu memahami pengertian campuran dan contoh campuran. Campuran adalah zat yang berasal dari dua atau lebih zat yang berbeda dan tidak mengalami reaksi kimia. Terbentuknya zat ini dilakukan dengan menggabungkan dua jenis zat yang secara fisik dapat dipisahkan. Pemisahan zat campuran dapat dilakukan dengan melalui proses penyaringan. Di bawah ini terdapat contoh zat campuran yaitu meliputi :

Baca juga : Materi Pemisahan Campuran dan Analisis

  • Susu bukuk yang dimasukkan dalam air.
  • Pasir yang terdapat dalam air.

Kesimpulan

Agar anda lebih memahami mengenai perbedaan antara unsur, senyawa dan campuran. Maka perhatikan tabel perbedaan paa unsur, senyawa dan campuran seperti di bawah ini :

tabel perbedaan unsur, senyawa dan campuran

Demikianlah penjelasan mengenai perbedaan unsur, senyawa dan campuran lengkap dengan contohnya. Selain itu ada juga pembahasan mengenai pengertian unsur, pengertian senyawa, pengertian campuran, contoh unsur, contoh senyawa dan contoh campuran. Semoga bermanfaat.

Check Also

Pengertian dan Kelebihan Bahasa Pemrograman Go

Mempelajari bahasa pemrograman memang tidak ada habisnya. Dunia teknologi yang terus berkembang mengikuti perkembangan zaman …